
Info Terkini - Seorang Pria ini tinggal bersama seekor buaya yang di peliharannya selama 20 tahun. Dirinya bahkan sudah menganggap hewan itu seperti anaknya sendiri.
Kanathip Nathip, seorang pria 53 tahun dari Phitsanulok, Thailand, tidak perlu khawatir jika satu saat lupa mengunci pintu rumahnya, saat keluar.
Karena siapa pun tak akan berani merampoknya, jika masih ingin hidup. Itu karena peliharaannya yang menyeramkan.
Pria itu tinggal dengan buaya dewasa. Buaya itu bergerak bebas dan tidak ramah kepada tamu yang tidak diundang. Nathip membeli buaya itu 20 tahun yang lalu, sebagai hewan peliharaan untuk kedua anaknya.
Dia telah membawa kedua anaknya ke sebuah peternakan buaya di Nakorn Sawan. Kedua anaknya sangat mencintai reptil tersebut.
Karenanya, mereka membeli tak hanya satu, tapi dua sekaligus. Keduanya diberi nama Thong yang berarti Emas dan Ngern yang berarti perak. Dua buaya kecil itu awalnya tinggal di dalam rumah keluarga.
Tetapi seiring berjalannya waktu, mereka akhirnya sadar bahwa Ngern bukan hewan yang cocok untuk dijadikan hewan peliharaan.
Karenanya, Nathip membangun kolam kecil di halaman dan memindahkan hewan itu ke sana.
Sementara itu, buaya yang satunya, Thong, tampak jauh lebih nyaman di rumah. Karenanya dia tinggal di sana selama dua dekade terakhir.
Meskipun dua putra Nathip telah tumbuh dan pindah dari rumah, pria 53 tahun itu masih memiliki Thong, yang ia anggap putra ketiganya.
Kepada portal web Thailand, Sanook, Nathip memberi tahu bahwa Thong selalu jinak dan tidak pernah menyakiti siapa pun.
Dia menghabiskan sebagian besar waktunya di bawah meja kayu kecil di lantai keramik rumah. Dan selama dia memiliki cukup makanan dan air, dia akan senang.
Nathip mengakui bahwa buaya bukanlah hewan peliharaan paling cocok untuk dipelihara.
Ia selalu menahan diri untuk tidak menyentuhnya, tetapi orang lain diperbolehkannya mengelus bagian ekornya.
Semua tetangga Nathip tahu tentang Thong dan betapa jinaknya dia.
Jadi setiap kali mereka melihat hewan itu tidur di tengah jalan, alih-alih memanggil polisi, mereka hanya memanggil Nathip untuk menjemputnya.
Kanathip Nathip bukanlah satu-satunya orang di dunia yang berbagi rumah dengan buaya.
Awal tahun ini kami juga menulis tentang keluarga Indonesia yang telah hidup dengan buaya seberat 200kg selama lebih dari 20 tahun.
0 comments:
Post a Comment